Genangan di Jl Pramuka dan Jl Galur Sari Matraman Surut
Namun saat ini genangan di dua lokasi itu telah surut,
Genangan di Jl Raya Pramuka, Kelurahan Utan Kayu Utara dan Jl Galur Sari Timur, Kelurahan Utan Kayu Selatan, Matraman, Jakarta Timur saat ini telah surut, Jumat (16/10).
Sebelumnya kedua lokasi ini tergenang sekitar pukul 16.30 hingga 17.25. Untuk Jl Raya Pramuka genangannya setinggi 20-30 sentimeter dan Jl Galur Sari Timur setinggi 15 sentimeter.
Camat Matraman, Andriansyah mengatakan, genangan di dua lokasi tersebut disebabkan karena meluapnya Kali Utan Kayu dan saluran drainase yang ada tidak dapat menampung debit air yang tinggi.
"Namun saat ini genangan di dua lokasi itu telah surut,"
Ujarnya, Jumat, (16/10).
Ia menjelaskan, untuk mengatasi genangan pihaknya mengerahkan 21 personel gabungan dari unsur Satgas Sumber Daya Air dan PPSU.
"Para personel ini membersihkan sampah yang menyumbat saluran dan tali-tali air," tandasnya.
-
Dinas LH Pastikan 28 Pintu Saringan Sampah Sungai Kondisinya Prima
access_timeJumat, 16 Oktober 2020 10:04 WIB
remove_red_eye2821 personAldi Geri Lumban Tobing -
Posko Siaga Bencana Kampung Melayu Mulai Aktif
access_timeKamis, 15 Oktober 2020 11:20 WIB
remove_red_eye2045 personNurito